Ekspansi Bisnis Pemberdayaan Perempuan, Pondasi Berdirinya Zglow Klinik


Hai hai sobat beauty semua, sabtu pagi beberapa hari lalu aku baru saja mendapatkan kesempatan emas untuk menghadiri soft launching dari Zglow klinik beauty treatment cabang ke 4 di Duren Sawit, Klender Jakarta Timur. Saat menuju lokasi, aku gaperlu worry karena jauhnya atau kemacetan. Posisi yang strategis banget menurut aku, karena letaknya di depan Buaran Plaza.



Sesampainya disana kami dipersilahkan oleh mba-mba yang ada di front office yang sangat ramah untuk mengambil beberapa photoshoot di beberapa spot yang intagramble.

(Ayunan kepompong hits tersedia di klinik ini lho)



Perbedaan yang nampak sedari awal dari Zglow klinik ini adalah tempat yang sangat membuat nyaman pengunjung untuk benar-benar merasakan treatment yang menjadi sebuah kebutuhan bagi seorang wanita menjaga kecantikannya. Sebelum dimulai acara, bagi teman-teman blogger dipersilahkan untuk skin check secara gratis sekaligus bisa konsultasi kepada dokter-dokter yang siap melayani dengan sangat ramah.


Pada saat pembukaan acara, kita semua kedatangan tamu istimewa yaitu bapak Dzulkifli Hasan selaku orang tua dari mba Futri Zulya sebagai founder Zglow klinik ini. Dan hadir juga orang tua dari dr. Milka selaku co-founder Zglow klinik ini. Setelah opening, dimulai dengan adanya video pengenalan PT. BMI (Batin Medika Indonesia) yang menaungi awal mula dari Zglow klinik ini lalu kini akan mengalami proses ekspansi menjadi Zbeauty, Zacademy dan yang sedang inproses adalah Zskincare. Lalu kita menjadi merasa lebih dekat dengan mba Futri Zulya ketika menyampaikan tujuan dibuatnya bisnis kecantikan ini. Karena pondasi yang sangat kuat dari keluarga tentang konsep kebermanfaatan, maka hal ini menjadi batu pijakan beliau saat merencanakan sebuah bisnis.

"Berbisnis tak hanya fokus pada keuntungan pribadi semata, ambillah bisnis yang dapat memberikan manfaat kepada orang lain" 


Dan hal itu benar-benar bisa terealisasikan dengan baik dengan dibukanya cabang ke-4 di Duren Sawit ini dalam waktu 7 bulan dan 3 cabang itu diantaranya; Kemang, Depok, dan Bekasi. Dengan demikian semakin banyak ide-ide mengalir untuk terus memberdayakan para perempuan di lingkungan sekitar sehingga benar-benar sangat mengurangi angka pengangguran di Indonesia ini.


 Berlanjut kepada bapak Dzulkifli Hasan yang akrab di sapa dengan bapak Dzul ini benar-benar menyentuh, karena niatan mulia ingin mengurangi angka pengangguran di Indonesia ini hingga terbukalah ide untuk membuat Zacademy dimana sebuah tempat training skill untuk membuat perempuan bisa semakin produktif dengan keahliannya ini.

Baru-baru ini Zbeauty benar-benar bisa hadir secara dekat dengan kita yang mengambil peran dalam bisnis kecantikan saat kita kesulitan untuk bisa tampil lebih fresh dengan membantu proses pengulasan make up oleh para beautician. Beautician ini ada 100 yang bekerja sama dengan goglam oleh Gojek.


Untuk kondisi tempat treatment nya dapat aku jelaskan saat tour klinik ini



Di bagian depan ini teman-teman bisa registrasi dan langsung disapa dengan sangat ramah oleh mba-mba yang sudah siap sedia di front office.



(PL untuk Facial Treatment)

(PL untuk hair removal)

(PL untuk Laser Glowing)

Dan beberapa penjelasan treatment unggulan di Zglow klinik sebagai berikut:

  •  Laser Glowing (5 in 1 Treatment)
Proses treatment ini melalui 5 step, ini adalah step pertama yang dilakukan secara detail dengan 2x putaran dan berfokus pada bagian yang bermasalah. Teknik yang digunakan dalam treatment ini adalah laser NdYAG terbaik dari Korea sehingga mampu meremajakan kulit , mengecilkan pori dan kerut halus serta mengaktifkan kembali kolagen di wajah. Lalu pemberian IPL Skin Rejuvenation dengan teknologi i-Toning dengan memancarkan sinar ke kulit sehingga menstimulus kolagen di lapisan dermis kulit. Selanjutnya masker Peel off Rejuvenation yang berfungsi untuk menutrisi vitamin yang sangat dibutuhkan oleh kulit wajah serta penyemprotan Oxy Infusion (oksigen murni) ke kulit. Dan step terakhir adalah pemberian moisturizer dan sunblock khusus untuk melengkapi proses treatment laser glowing ini.

  • IPL Hair Removal
Bekerja dengan menonaktifkan pertumbuhan bulu atau rambut sampai ke akarnya, proses hingga 8x treatment akan mendapatkan hasil yang maksimal. Caranya juga dengan proses pertumbuhan rambutnya akan perlahan tumbuhnya dan tekstur rambutnya jadi lebih halus. Prosedur ini dilakukan tanpa nyeri dan down time, down time disini pengertiannya adalah tidak adanya efek bengkak setelah proses treatment yang terkadang memerlukan waktu istirahat untuk mengembalikan kondisi wajah atau bagian yang sedang di treatment. Ini udah paling cocok banget buat para wanita yang sibuk banget, tapi tetep butuh perawatan yang bisa dikerjakan saat istirahat makan siang. Gimana, keren gaaa nih?

  •  Platelet Rich Plasma (PRP)
Adalah plasma yang telah diperkaya dengan trombosit. Sudah terbukti dalam penyembuhan cedera seperti penyembuhan tulang, dan dalam dunia kecantikan seperti merangsang penyembuhan jaringan lunak.

  • Hollywood Feel
Yaitu perawatan mencerahkan wajah, mengecilkan pori-pori serta mengurangi kadar minyak pada wajah. Ini sih cocok banget sama permasalahan kulit aku girls hehe. Disebut Holywood, karena treatment yang pertama kali terpopulerkan oleh artis-artis holywood.


Untuk treatment terfavorit lainnya yaitu 3D Face Shaping yaitu untuk anti aging berupa Filler dan Botox sebagi berikut:
  • Botox  
Botox adalah prosedur paling populer dalam menghilangkan atau meminimalisir kerutan dan tanda penuaan lainnya. Prosedur invasif ini menggunakan toksin bakteri Clostridium Botulinum dengan dosis yang kecil sehingga mampu menyingkirkan kerutan tanpa efek samping yang buruk. Perawatan botox ini dapat membuat wajah bebas kerutan selama 12 bulan.

  •  Filler
Filler juga treatment anti aging dengan cara yang lebih sederhana tanpa prosedur invasif seperti bedah kecantikan/facelift. Prosedur ini bekerja dengan mengisi daerah-daerah yang rentan kendur sehingga mengembalikan volume dan kekencangan natural wajah.


So, point plus dari treatment disini adalah tidak menimbulkan downtime alias tanpa ada rasa nyeri sehingga bisa langsung ber-make up seperti biasa. keren kaaan. Saatnya kita melihat tour clinic berikut ini yaa

Lalu kita diarahkan menuju ruang dokter setelah kita mengetahui ingin treatment seperti apa sesuai dengan kondisi ataupun keluhan yang sedang dialami.


 Kita akan melewati tangga melingkar ini dan ga akan capek kok untuk sampai di lantai 2 tempat ruang treatment atau tindakan.






Tenang saja, dijamin gabakal bete buat yang suami "bertugas" nungguin istri nya yang sedang treatment disini karena super nyaman banget kan, berasa kayak rumah sendiri.



Nah ini dia ruang tindakan yang super comfy banget, jadi pengen boboan hehe. Tersedia 5 bed di satu ruangan khusus wanita ini lho. Ya, benar sekali Zglow sangat memperhatikan kenyamanan pengunjung yang didominasi dari kaum hawa ya gengs. Jadi temen-temen muslimah gaperlu risau karena ruangan kita bakal terpisah dari perawatan para pria (beda pintu dan ruangan juga).

Alhamduliilah berjalan lancar banget soft opening hari ini, aku banya banget mendapat insight positif karena berkesempatan hadir. Salah satunya adalah tentang makna keluarga yang sangat berpengaruh besar terhadap cara pandang dan keputusan hidup yang akan dilakukan oleh anggota keluarga nya. Seperti mba Futri yang memiliki sedikit pengalaman tidak diterima di sebuah perguruan tinggi kedokteran lalu sang Ayah memberikan masukan tentang qodarullah memang bukan jalannya menjadi seoang dokter. Melihat sekarang, mba Futri bisa berpartner dengan para dokter-dokter di sebuah PT. BMI (Batin Medika Indonesia) sehingga inspirasional banget pengalamannya. Oiya untuk cek semua update-an nya, kalian bisa cek kesini ya
 
IG: @z_glow.id
FB: Z Glow

12 komentar

  1. Lengkap juga ya fasilitas dan pelayanannya. Bakalan mmpir ke sini deh krn deket dari kantorku.

    BalasHapus
  2. Waduh benar2 klinik yang memisahkan gender ya? Kalau pelanggan yang datang banci taruh dimana ya beb ? 😂

    BalasHapus
  3. Seru banget bisa skin check gratis, tempatnya juga kelihatan nyaman banget ya..

    BalasHapus
  4. Tempatnya menarik. Treatment-nya juga pas untuk perempuan yang ingin me time.

    BalasHapus
  5. wih deket rumah aku lho, dan affordable juga harganya
    jadi pengen coba treatment hair removal nya deh


    diana beautygoers

    BalasHapus
  6. banyak juga ya pilihan treatmentnya.. jadi enak nggak perlu ke klinik lain hehe

    BalasHapus
  7. Pilihan terapinya banyak macam huga ya. Aku baru denger sih klinik ini. Thanks for sharing.

    BalasHapus
  8. pilihan treatmentnya cukup banyak ya hehe

    BalasHapus
  9. Kece kliniknyaa. Di medan blm ada yha?

    BalasHapus
  10. Uhh aku katrok ni belum pernah main2 ke klinik kecantikan gini, hiihi

    BalasHapus
  11. Yang hair removal treatment itu sepertinya pengen coba deh aku kak hehe

    BalasHapus
  12. Udah cabang keempat aj y mba
    Moga2 bisa buka d malang yes

    BalasHapus